06.05.2025
Waktu membaca: 1 menit

Trent Alexander-Arnold Tinggalkan Liverpool Akhir Musim

Dian Pane
Dian Pane
Trent Alexander-Arnold Tinggalkan Liverpool Akhir Musim

Trent Alexander-Arnold mengumumkan keputusan mengejutkan untuk mengakhiri kariernya bersama Liverpool setelah musim 2024–2025 berakhir.

Bek kanan berusia 26 tahun ini menyampaikan kabar tersebut melalui sebuah video berdurasi tiga menit — mengakhiri masa baktinya bersama klub yang telah ia bela sejak masih kanak-kanak.

“Tidak diragukan lagi bahwa ini keputusan paling sulit yang pernah saya ambil dalam kehidupan saya. Setelah 20 tahun di Liverpool, telah tiba saatnya bagi saya untuk mengonfirmasi bahwa saya akan meninggalkan klub di akhir musim nanti.”

“Dari lubuk hati terdalam, saya berterima kasih pada semuanya — pelatih, manajer, teman-teman setim, staf, dan suporter kami yang luar biasa selama 20 tahun terakhir. Saya cukup beruntung untuk mewujudkan impian saya dan saya tidak akan pernah berhenti mensyukuri momen-momen spesial yang saya bagi bersama kalian semua.”

Trent Alexander-Arnold, yang telah menjadi ikon Liverpool, menegaskan bahwa cintanya terhadap klub tidak akan pernah luntur meskipun harus berpisah.